Nahh untuk yang satu ini pikiran saya saat itu agak buntu jadi belum sama sekali kepikiran tentang hal pandangan kedepannya terhadap TKJ , karna saat itu masih fokus ke ulangan produktif.. nah ini dia ulasan Prospek TKJ untuk kedepannya, maaf tak seberapa detil tapi insyaallah bermanfaat untuk nambah - nambah pengetahuan anda marii segera simak ..............
Lulusan Teknik Komputer akan mampu mengoperasikan dan mengembangkan pemanfaatan produk teknologi informasi, khususnya produk perangkat lunak, membuat program aplikasi skala kecil dan menengah, mengelola siklus hidup suatu perangkat lunak, menganalisis, merancang dan mengimplementasikan suatu sistem informasi berbasis komputer, mengelola pusat komputasi termasuk aspek manajemen data, administrasi data, kontrol pelaksanaan prosedur dan aliran informasi; mampu berkomunikasi formal dengan stakeholder dan memiliki wawasan tentang kecenderungan aplikasi informatika dan teknologi.
Prospek kerja bagi lulusan Teknik Komputer diantaranya sebagai System Engineer, Network Engineer, Network Professional, Embedded System Engineer, R&D Engineer, Robotics Engineer,Control Engineer, IT Consultant, Technopreuneur dan Computer Engineering Lecturer. Lulusan Teknik Komputer dapat bekerja di beberapa sektor seperti :
1. Swasta (PT. INDOSAT, PT. Tricomindo, PT. Ericsson Indonesia, PT. Siemens Indonesia, PT. Elnusa, Tbk dan lain-lain)
2. Pemerintahan (berbagai instansi pemerintah seperti Departemen Komunikasi Dan Informasi, Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi, atau menjadi dosen di berbagai perguruan tinggi negeri maupun swasta serta bekerja di lembaga penelitian yang ada di Indonesia seperti LIPI, BPPT, dan lain-lain)
Daftar Perguruan Tinggi Negeri yang terdapat Teknik Komputer :
1. Politeknik Negeri Bandung (POLBAN)
2. Politeknik Negeri Jember
3. Politeknik Negeri Sriwijaya
4. Politeknik Elektronika Negeri Surabaya.
Terima kasih membaca artikel yang satu ini
Terima kasih membaca artikel yang satu ini
0 komentar:
Post a Comment
Mohon kritik dan sarannya ..
Kritik dari anda sangat berguna untuk perkembangan blog ini ...